logo-color

Publikasi
Artikel Populer

MENCIPTAKAN PEMBELAJARAN MENARIK DENGAN MEDIA PEMBELAJARAN AUGMENTED REALITY

Neneng Yitmiyanah

Neneng Yitmiyanah

Guru

Pendidikan merupakan suatu proses untuk mendewasakan seseorang agar dapat mengembangkan setiap potensi atau kemampuan yang dimilikinya. Penyelenggaraan pendidikan diorientasikan kepada peningkatan dan pengembangan sumber daya manusia seutuhnya. Keberhasilan suatu pendidikan salah satunya ditentukan oleh proses kegiatan belajar mengajar yang berlangsung antara guru dengan siswa. Guru dituntut untuk memiliki kemampuan dan kompetensi mengajar yang mampu mengikuti perkembangan zaman, sehingga dapat menjadi agen perubahan dalam peningkatan mutu pembelajaran di sekolah.

Abad ke-21 merupakan abad yang mengalami perkembangan ilmu pengetahuan dalam segala bidang. Salah satu yang paling menonjol adalah perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), hal ini dapat memberikan dampak positif dan negatif bagi perkembangan di bidang pendidikan. Salah satu dampak positif yang dapat dimanfaatkan yaitu guru dapat memanfaatkan perkembangan teknologi untuk menciptakan pembelajaran yang menarik dan mengikuti perkembangan zaman.

Media Augmented Reality merupakan salah satu media pembelajaran yang berbasis teknologi dan sedang berkembang di dunia pendidikan. Media ini dapat menciptakan sensasi penjelajahan dan pembelajaran dengan cara yang menyenangkan dan unik karena bisa terlibat langsung di dalam pembelajaran tersebut. Media Augemeted Reality sangat berpeluang besar di dunia edukasi. Materi-materi dalam bidang pendidikan dapat disimulasikan dan diterapkan dengan membuat objek 3D dan animasinya, sehingga pelajar bisa langsung berinteraksi dengan objek yang terdapat dalam media Augmented Reality tersebut.

Teknologi  ini menggunakan informasi virtual untuk meningkatkan pengalaman dunia nyata, berbeda dengan Virtual Reality (VR) yang hanya menempatkan dunia virtual 360 derajat. Media Augmented Reality bekerja dengan memetakan objek virtual 3 dimensi ke lingkungan nyata. Beberapa media Augmented Reality menampilkan objek virtual di atas lensa yang jelas, sementara yang lain menempatkan umpan kamera langsung antara pemirsa dan dunia fisik. 

Media Augmented Reality dapat digunakan dengan berbantu aplikasi assemblr edu. Penggunaan media Augmented Reality dapat digunakan dengan menyecan barcode QR yang sudah dicetak. Media ini dapat memudahkan siswa untuk memahami dan mengetahui hal yang tidak bisa dilihat secara langsung serta mengenalkan siswa dengan penggunaan teknologi dalam pembelajaran. Manfaat dari penggunaan aplikasi assemblr edu yaitu

  1. Berbasis visual

Gambar dan animasi 3D adalah media terbaik untuk menarik perhatian dan memicu keingintahuan, khususnya bagi pelajar-pelajar di usia muda.

  1. Mudah dimengerti

Assemblr memungkinkan membuat konsep-konsep yang rumit dan abstrak terasa lebih nyata dengan menghadirkannya tepat di ruang kelas. Dengan menerangkannya dari tiap sudut menggunakan teknologi 3D dan Augmented Reality, sehingga dapat menghidupkan materi apapun dan memudahkan siswa menangkap pelajaran dengan lebih cepat.

  1. Materi tak terbatas

Assemblr sudah menyediakan konten-konten pendidikan yang dapat di gunakan secara gratis. Baik itu model, diagram, hingga simulasi, dapat menemukan sebagian besar materi yang di butuhkan dari mata pelajaran yang diajarkan di sekolah. Jika yang di cari belum ada, cukup beli dari Toko Aset, impor materi sendiri, atau bahkan buat dari nol dengan fitur editor Augmented Reality.

  1. Mendorong kreativitas

Pengalaman belajar interaktif di mana semua siswa dilibatkan, tentunya siswa akan memahami materi apa pun dengan lebih baik dan cepat. Editor Augmented Reality dan fitur scan-to-see memberi kemungkinan tanpa batas untuk menjadikan aktivitas belajar terjadi secara dua arah dan mengubah momen-momen belajar menjadi lebih bermakna.

Tags

Share this post:

Postingan Lain

One Response

  1. informasi terkait pembelajaran augmented reality sangat bermanfaat. Perkembangan berbagai teknologi sangat pesat di era digitalisasi, dan salah satu contohnya adalah Augmented Reality. Apa itu Augmented Reality adalah teknologi yang mengintegrasikan berbagai unsur digital seperti gambar dan suara ke dalam realitas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jika ingin berlangganan berita dari kami, silakan memasukkan email pada kolom di bawah ini

Radar Edukasi adalah portal berita pendidikan di bawah naungan Penerbit P4I