Ahmad Fajri Qashashi
Kurikulum merdeka diperkenalkan pada bulan Februari tahun 2022 sebagai pelengkap atau evaluasi bagi kurikulum sebelumnya yaitu kurikulum 2013, namun tidak diwajibkan bagi semua sekolah untuk langsung menerapkannya. Kurikulum Merdeka ini direncanakan akan resmi berlaku pada tahun 2024-2025 secara menyeluruh atau nasional.
Kurikulum Merdeka ini sendiri adalah kurikulum yang menggunakan metode pembelajaran intrakurikuler yang bermacam-macam di mana konten akan lebih optimal agar peserta didik punya banyak waktu untuk mendalami konsep menguatkan kompetensi.
Karena perubahan kurikulum yang begitu cepat, banyak sisi positif dan negatif yang terjadi di dunia pendidikan, seperti:
Dampak Positif
- Dapat meningkatkan skill anak pada suatu bakat yang dikuasainya.
- Baik itu siswa dan pihak sekolah menjadi update dan bisa mengikuti perkembangan zaman.
- Sumber daya manusia meningkat karena peserta didik dapat fokus pada pelajaran yang dikuasai.
- Adanya kegiatan proyek yang bisa membuat siswa mendapat pembelajaran yang lebih luas diluar pembelajaran akademik.
- Pengajar menjadi lebih terfokus pada bahan ajarnya karena berkurangnya beban administrasi.
Dampak Negatif
- Banyak yang kelabakan karena perubahan kurikulum yang sangat cepat dan secara tiba-tiba.
- Nilai dan prestasi peserta didik bisa menurun karena belum terbiasa dengan perubahan kurikulum.
- Akan ada beberapa mata pelajaran yang berkurang peminatnya.
- Para pendidik yang sudah berusia lanjut sulit untuk mengikuti perubahan zaman.
- Kegiatan proyek yang memberatkan orang tua siswa yang kurang mampu karena harus mengeluarkan biaya lebih.
Dari dampak positif dan negatif diatas, siapa yang lebih diuntungkan dan dirugikan?
Tentunya semua pihak terkena kedua dampak tersebut. Demi kemajuan pendidikan di Indonesia, pemerintah sudah melakukan banyak cara termasuk mengeluarkan kurikulum merdeka ini. Namun karena perubahan yang terlalu cepat, diperlukan beberapa waktu untuk mendapatkan hasil yang diinginkan, karena semua pihak harus mempelajari sesuatu yang baru dan beradaptasi dengan kurikulum yang baru ini, tidak mudah bagi semua kalangan untuk menguasai sesuatu dalam waktu yang singkat dan bersamaan, semua butuh waktu yang berbeda-beda.
Lalu siapa yang merdeka dalam kurikulum merdeka?
Kurikulum merdeka dikeluarkan oleh pemerintah ditujukan agar pihak pendidik dan peserta didik mampu mengikuti perubahan zaman dan tidak tertinggal pada era modern saat ini yang begitu cepat mengalami perubahan dalam banyak bidang. Meningkatnya skill guru dapat memajukan dunia pendidikan di Indonesia, dan meningkatnya skill yang dikuasai oleh peserta didik dapat meningkatkan Sumber Daya Manusia kedepannya dan memajukan semua bidang yang ada di Indonesia.